Jumat, 20 November 2009

Unik Atau Gila


Gila yang saya maksud di sini bukan penyakit kejiwaan tapi bentuk ungkapan atau apresiasi kita terhadap suatu karya seni. Terkadang jika kita melihat sebuah kesenian pasti kita berkata “Gila” atau “Unik”. Kali ini saya akan membahas sebuah kesenian yang entah disebut Gila atau Unik. Contoh yang akan saya berikan yaitu kesenian musik di Indonesia. Mungkin Anda para pengamat musik pasti sudah tahu bagaimana perkembangan musik di Indonesia.

Menurut saya perkembangan musik di Indonesia kalau dilihat dari segi Edukasi tentu makin hancur atau tidak mendidik karena betapa banyak para musisi yang terlalu bebas memikirkan segi Ekspresi mereka atau performa, tapi tidak memikirkan segi pendidikannya. Banyak para musisi Indonesia yang hanya bisa menelurkan 1 buah single lalu tidak bisa memproduksi lagu lagi. Mungkin karena ia cuma memanfaatkan yang sering orang bilang “Aji Mumpung” (pernah saya bahas di sini). Namun kali ini saya akan berbicara masalah band baru Indonesia yang benar-benar aneh, contonya :

1.Kuburan band : Dandanan ikut-ikut Kiss dan liriknya aneh

2.Hancur band : Memang benar-benar hancur wajah semua personilnya dan lagunya

3.(alm)Mbah Surip : Cukup unik dan liriknya agak “santai” (Bangun Tidur, Tidur Lagi)

4.Matta band : Band aliran pop tapi ngehits dengan lagu yang agak dangdut (Kamu Ketauan)

5.Yang nyanyi lagu “Okelah Kalau Begitu”, vokalis,kualitasnya, dan lagunya hancur sekali

Mungkin itu saja kali yang baru-baru ini muncul dan benar-benar mengganggu di kancah musik Indonesia. Sebetulnya masih banyak band-band hancur yang kualitasnya benar-benar berantakan, namun saya malas menulisnya. Mungkin teman Blogger bisa tulis di bagian komentar.

Baca Juga Artikel Ini



Bookmark and Share

0 komentar:

Posting Komentar

Setelah baca artikel ini, harap dikomentari untuk kemajuan blog ini. Kalau artikelnya bagus kan Anda juga yang senang kan. Kirim komentar Anda di sini !