Jumat, 20 November 2009

Download Aplikasi Microangelo

Aplikasi ini berfungsi untuk membuat Icon sebuah program, tadinya saya mencari aplikasi ini untuk membuat ikon di web, tapi ternyata tidak perlu karena dengan Photoshop saja sudah bisa. Lalu aplikasi ini saya gunakan untuk membuat ikon (*.ICO) untuk mengganti ikon-ikon program aplikasi ponsel Java saya yang semuanya masih bergambar ikon “gelas kopi” tersebut.

Saya sempat bingung mencarinya di blog manapun karena tidak ada yang membahasnya secara jelas dan terperinci serta tidak menyertakan link download-nya. Nama program ini adalah “Microangelo Toolset 6.10.008” (cari di sini). Aplikasi ini tidak besar, hanya 5MB saja dan tidak membutuhkan sistem operasi yang besar serta sangat mudah penggunaannya, yaitu :

1.Download programnya (cari di sini) atau buka situsnya

2.Siapkan sebuah gambar ukuran apa saja tapi tentu jenisnya yang umum (JPG,GIF,PNG)

3.Buka Microangelo Toolset 6 lalu klik “m6studio”

4.Pilih “New Icon”

5.Tidak usah pedulikan ukuran, langsung saja “Import file” lalu cari gambar yang Anda mau lalu OK

6.Setelah gambar muncul Anda tinggal “Save” saja dan selesai

Untuk cara penggunaannya :

1.Pilih suatu File/Folder

2.Klik kanan-Properties

3.Pilih Change Icon

4.”Browse” file “Icon (*.ICO)” yang sudah Anda buat tadi lalu klik OK

5.Sekarang Icon program/folder Anda sudah berubah menjadi yang Anda inginkan

Sangat mudah sekali penggunaannya bukan ? Tapi, INGAT jika Anda melakukan ini pada file/folder JANGAN MEMINDAHKAN Icon (*.ICO) yang sudah Anda buat ke lain folder karena Icon file/folder Anda akan kembali ke bentuk semula. Saya sarankan Anda menyimpan hasil Icon (*.ICO) Anda ke folder default-nya saja yaitu di C:\Documents and Settings\Personal\My Documents\Icons and Cursors, tapi terserah Anda. Karena aplikasi Microangelo Toolset ini bentuknya folder jadi tidak dalam satu file Executable (*.EXE) jadi saya merubah filenya dengan gambar Michael Angelo saja. Oke, selamat mencoba

Baca Juga Artikel Ini



Bookmark and Share

0 komentar:

Posting Komentar

Setelah baca artikel ini, harap dikomentari untuk kemajuan blog ini. Kalau artikelnya bagus kan Anda juga yang senang kan. Kirim komentar Anda di sini !