Kamis, 20 Agustus 2009

Pengaruh Mimpi Dan Suara

Kali ini gw mau posting tentang cara kerja mimpi yang selalu terjadi ketika kita sedang tidur. Sebelumnya kata Cheppy Hakim kalau mau jadi blogger yang baik harus banyak membaca agar wawasan dan pengetahuan kita jadi luas. Sebetulnya untuk menulis artikel yang terlihat rumit ini saya hanya mengandalkan beberapa informasi dan hampir 70% adalah pemikiran sendiri (namanya juga About My Mind).

Oke, balik ke topik. Kita semua pasti selalu mengalami mimpi ketika kita tidur terlepas dari itu mimpi buruk atau tidak. Yang mau saya jelaskan adalah kenapa mimpi itu bisa terjadi (pada saat saya menulis ini, Lepi saya sama sekali tidak terkoneksi oleh internet dan HP saya gak ada pulsa jadi lagi gak bisa Googling cari2 informasi). Yang saya tahu mimpi itu terjadi karena terdapat proses penyaringan kejadian2 yang kita alami oleh otak. Oleh karena itu ketika tidur otak kita sedang mengolah2 kejadian yang ada atau tidak terpikirkan sama sekali (saya berbicara mimpi secara umum bukan mimpi2 dari paranormal,cenayang,atau lainnya).

Sebagai orang bodoh tentu saja saya sulit menjelaskannya, tapi alasan saya memposting artikel ini karena akhir2 ini saya mengalami kejadian aneh yaitu pengaruh suara yang ada di sekitar kita yang berpengaruh kepada mimpi yang sedang kita alami. Jadi di kamar saya terdapat sebuah Televisi yang selalu menyala ketika saya tidur. Nah, entah kenapa ketika saya tidur dan mengalami sedang suatu mimpi, saya selalu memimpikan hal2 yang sedang terjadi di Televisi.

Contoh, di Televisi sedang ada acara kuis lomba makan kerupuk. Nah, di dalam mimpi saya juga sedang makan kerupuk, di Televisi ada berita pesawat jatuh lalu di dalam mimpi saya seolah2 sedang berada di TKP tempat pesawat jatuh, di Televisi ada acara Reality Show yang beradegan orang marah2 lalu di mimpi saya juga sedang melihat orang marah2, dan selalu saya mengalami hal itu. Saya bisa berkata seperti tadi setelah saya terbangun dari mimpi saya dan saya melihat di Televisi ada kejadian yang sama seperti di mimpi saya tadi dan suara2 yang saya dengar di dalam mimpi itu sama persis dengan yang ada di dalam Televisi. Saya jadi bingung, saya selalu mengalami hal ini, apa memang ada pengaruhnya antara suara yang ada di sekitar kita ketika kita sedang tertidur terhadap mimpi yang sedang kita alami ?.

WOW, kalau begitu saya akan mendekatkan suara film BF Quran ketika saya sedang tidur biar saya bisa mimpi yang indah. Kalau begitu buat para pembaca yang kebetulan seorang peneliti/scientist, saya bersedia di teliti nih. Saya berharap Anda para peneliti/scientist bisa membuat suatu alat yang dapat mempengaruh mimpi seseorang. Kalau saran saya sih buat aja alat pemutar file MP3, tapi dengan Headphone/Earphone yang nyaman di telinga. Hahahaha…

Baca Juga Artikel Ini



Bookmark and Share

0 komentar:

Posting Komentar

Setelah baca artikel ini, harap dikomentari untuk kemajuan blog ini. Kalau artikelnya bagus kan Anda juga yang senang kan. Kirim komentar Anda di sini !